Minggu, 17 Mei 2015

Bahasa Inggris Bisnis 2


CAUSATIVE VERBS

Pengertian causative verbs
Causative verbs merupakan kata kerja yang digunakan untuk menunjukkan pelaku (subject) tidak melakukan tindakan melainkan orang lain atau benda lain yang melakukannya. Causative verbs juga bisa diartikan sebagai kata kerja yang membuat orang atau benda lain melakukan atau menyebabkan sesuatu berubah.
Dalam arti mudahnya Causative verbs merupakan kata kerja yang meminta orang atau benda lain untuk melakukan sesuatu.

Fungsi dan Rumus Causative Verbs
Kalimat causative verb terbagi menjadi 2 macam, yaitu active dan passive causative. Pada kalimat active causative verb, agent (yang mengerjakan aksi) diketahui. causative verb Sebaliknya, pada kalimat passive causative verb, agent biasanya tidak disebutkan.
Let, make, have, dan get merupakan causative verb yang umum digunakan. Fungsi dan rumus let, make, have, dan get sebagai berikut :

Causative Make
Causative make digunakan untuk membuat orang atau benda untuk melakukan sesuatu
Rumus :
Subject  + Make  +  Someone  + Verb 1
Subject  + Make  +  Something + Verb 1

Contoh :
a.    She made the baby take a nap
b.    I made the machine work
c.    I can’t seem to make this diswasher run

Causative Get
Digunakan ketika kita ingin membuat seseorang atau sesuatu melakukan tindakan atau aksi, sama seperti causative make, namun causative get tidak terlalu memaksa seperti halnya causative make.
Rumus :
Subject  +  Get  +  Someone  +  To infinitive
Subject  +  Get  +  Something  +  Verb 3 (participle) 

Contoh :
a.    Do you know that we can get Karen to take us to San Diego?
b.    I want to get the house painted before winter
c.    Let’s get our car fixed first.

Causative Have
Digunakan untuk membuat orang atau benda melakukan suatu tindakan namun lebih tidak memaksa seperti halnya causative make dan causative get.
Rumus :
Subject  +  Have  +  Someone  +  Verb 1
Subject  +  Have  +  Something + Verb 1

Contoh :
a.    They had their lawyer change their will
b.    I like the way you had the beautician do you hair
c.    Have you had your temperature taken yet?

Causative Let
Digunakan sebagai causative verbs dengan memberikan ijin untuk orang atau benda lain untuk melakukan suatu tindakan atau aksi.
Rumus :
Subject  +  Let  +  Someone  +  Verb 1
Subject  +  Let  +  Something  +  Verb 1

Contoh :
a.    His mother let him go to school
b.    Would you let us borrow your notes?
c.    Don’t let it brother you

Causative Help
Causative help tidak seperti causative yang lain (pelakunya tidak melakukan tindakan/aksi). Causative help lebih condong ke memberi bantuan kepada orang lain untuk melakukan sesuatu.
Rumus :
Subject  +  Help  +  Someone  +  Verb 1 / To Infinitive

Contoh :
      a.       My husband always helps her do the laundry
      b.      My teacher helped me get this job

Beberapa contoh causative verb pada struktur active dan passive sebagai berikut.
Rumus
Verbs
Contoh Kalimat Causative Verb
Active Causative Verbs
have-had
Lala had her friend take her result test.
The student had the teacher speak slowly.
get-got
She got her parents to buy her a tennis racket.
The boy got his cat to chase a mouse.
make-made
The woman made her daughter eat up the tomatoes.
The manager makes her staff work hard.
let
My father lets me choose my own future carrier.
The shepherd lets his sheep graze in the meadow.
Passive Causative Verbs
have-had
had my house renovated last week.
He had his book returned as soon as possible.
get-got
Teddy got the money saved in the bank.
Yulia got her bedroom cleaned.

Sumber :